Social Icons

Tuesday, August 6, 2013

CARA PRAKTIS MEMASARKAN PRODUK

CARA PRAKTIS MEMASARKAN PRODUK, http://pengusahainspiratif.blogspot.com

Pemasaran adalah kunci utama agar bisnis dapat sukses dipasaran. Berbagai jenis aktivitas promosi sering dilakukan untuk memenangkan persaingan. Pada kenyataannya, persaingan adalah olahraga bisnis dan kerka pintar agar konsumen tertarik membeli produk anda.
Kini, perkembangan teknologi informasi memberikan celah untuk memasarkan produk secara global. Namun, adapula cara menjual produk secara sederhana yang tidak kalah baiknya, yaitu dengan servis yang memuaskan. Berikut adalah beberapa cara memesarkan produk:

1. Mengenal konsumen
"Tak kenal maka tak sayang" begitu ungkapannya, pastikan anda menegtahui dengan baik calon konsumen anda. Hal ini memudahkan anda dalam melakukan teknik promosi sehingga mereka tertarik membeli produk anda.
2. Memberi hadiah
Hadiah dapat berupa diskon produk atau voucher bagi mereka yang loyal pada awal anda membuka bisnis. Modal promosi yang murah ini tidak memerlukan biaya yang besar. Hal lain yang perlu diperhatikanjika ingin konsumen lebih banyak membeli produk di tokoanda adalahaneka ragamnya produk yang dijual dan kemudahan cara pembayaran, baik dengan uang tunai, kartu ATM (debit), dan kartu kredit.
3. Memahami konsumen
JIka produk yang anda jual berupa makanan, mungkin saja mereka telah cocok dengan rasa makanan yang disajikan. Jika bisnis anda bergerak di bidang jasa, pelayanan anda pastilah memuaskan. Namun dari sekian banyak konsumen, mungkin ada saja merasa kurang puas. oleh karena itu, persuatu cara agar konsumen menjadi loyal, misalnya dengan cara-cara berikut:
  • Pemberian paket keanggotaan khusus, termasuk diskon khusus.
  • Paket bonus untuk pembelian barang sejumlah tertentu.
  • Menanggapi saran dan kritik konsumen dengan benar.
4. Memberikan garansi
Konflik dan komplain konsumen dapat dihindari bila anda mampu memberikan jaminan atas produk barang dan jasa yang diberikan, jaminan dapat berupa garansi. Misalnya, produk dapat ditukar jika terbukti rusak dalam waktu 3 hari. Hal ini dapat memeberikan kepercayaan bagi konsumen yang berbelanja di tempat anda.

No comments:

Post a Comment